Mengutip buku Khasiat Air Zamzam karya Taufiqurrohman, disebutkan doa yang bisa diamalkan ketika hendak minum air Zamzam. Berikut bacaannya:
اللهم اني أسألُكَ عِلْمًا نَافِعًا، وَرِزْقًا واسعًا.
وَشِفَاءٌ مِنْ كُلِّ دَاءٍ.
Allaahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’an, wa rizqan waasi’an, wasyifaa-an min kulli daa-in.
Artinya: “Ya Allah sesungguhnya aku mohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang luas, dan kesembuhan dari tiap penyakit”.
Ada bacaan doa lain ketika minum air Zamzam. Berikut doanya:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا وَاسِعًا وَشِفَاءٌ مِنْ كُلِّ دَاءٍ وَسَقَمِ بِرَحْمَتِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِينَ
Arab Latin: “Allahumma inni as’aluka ‘ilman nafi’an wa rizqan wasi’an wa shifa’an min kulli da’in wa saqamin bi rahmatika ya arhamarrahimin.”
Artinya: “Ya Allah! Sesungguhnya aku bermohon kepadaMu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang luas dan penawar bagi segala penyakit; Dengan Rahmat Mu, Wahai Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang!”
Air Zamzam Sebagai Obat Berbagai Penyakit
Mengutip buku Mukjizat Penyembuhan Air Zam-zam karya Badiatul Muchlisin Asti, air zamzam bisa mengobati berbagai penyakit.
Selain disebutkan sebagai minuman yang mengenyangkan, keistimewaan air zamzam lainnya yang sangat menakjubkan, sebagaimana tertuang dalam hadis yang disebutkan di atas adalah, bahwa air zamzam bisa menjadi obat dari berbagai macam penyakit.
Fakta keajaiban ini telah banyak dialami oleh para sahabat Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, tabi’in, para ulama, dan kaum muslimin, yang atas izin Allah Subhanahu wa Ta’ala tersembuhkan dari berbagai macam penyakit.
Keyakinan bahwa air zamzam dapat menjadi obat berbagai macam penyakit telah terbukti secara ilmiah. Berbagai riset ilmiah telah berhasil membuktikan kandungan air zamzam yang menakjubkan sehingga bisa berfungsi sebagai terapi.
Di samping itu, keberkahan air zamzam diyakini lebih sebagai faktor yang paling menentukan kesembuhan seseorang yang memiliki keyakinan yang mendalam terhadap khasiat air zamzam yang telah ditegaskan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala dan Rasul-Nya.
Wallahu ‘alam.